Jumat, 25 Juli 2014

4 Kuliner yang wajib dicoba kalau ke Sabang

Kuliner yang wajib dicoba di Sabang
Selain wajib dicoba wisatawan, kuliner ini yang juga bikin kangen dengan kampung halaman. Walaupun Kota Sabang kecil, tapi kota ini mempunyai makanan yang khas dan tidak bisa ditemukan di daerah-daerah lain.

Mie Jalak
Seperti namanya yang unik, Mie Jalak ini memiliki rasa yang unik juga, Anda bisa menemukan mie ini di Toko Pulau Baru, Jalan Perdagangan, Kota Sabang. Nama Mie Jalak ini berasal dari nama si pembuatnya pertama sekali, Pak Jalak. Walaupun tampilannya sederhana, hanya terdiri dari Mie yang berwarna agak kekuningan, dengan kuah yang bening, ditambah campuran tauge, daun bawang dan taburan daging ikan yang dipotong kecil-kecil berupa dadu, rasanya nikmat sekali.
Mie Jalak
Untuk seporsi penuh Mie Jalak hanya perlu membayar Rp. 10.000,- saja, kalau ada yang berminat menambahkan telur jadi Rp. 12.000,-
 
Mie Jalak selalu ramai dikunjungi, baik wisatawan maupun penduduk Sabang sendiri. Toko ini buka mulai pukul 08.00 Wib hingga pukul 12.00 siang, buka lagi pukul 16.30 sampai 22.00 malam. Puncak penjualan pada saat akhir pekan, kalau sudah hari ini, Anda harus siap-siap mengantri dan harap-harap cemas tidak kebagian.

Sate Gurita
Sate Gurita Bumbu Kacang
Sate ini memang menjadi makanan yang unik di Kota Sabang, karena memang cuma dan hanya ada disini. Yang menjadi keunikkan dari Sate Gurita adalah rasa dari daging gurita itu sendiri, jangan bayangin daging gurita yang kenyal atau alot, Anda bisa merasakan daging gurita yang lembut, ditambah lagi dengan bumbu kacang yang pas, dijamin satu porsi tidak akan cukup.
    
Untuk 1 porsi Sate Gurita lezat ini kita hanya perlu membayar Rp.10.000 saja, Anda biasa dinikmati dengan lontong ataupun nasi dengan alternatif bumbu yang berbeda, Bumbu Jawa (Bumbu Kacang) atau Bumbu Padang. Sate ini bisa dijumpai di Pujasera (Pusat Jajanan Selera Rakyat) dan di Wisata Kuliner Kota Sabang, yang buka mulai pukul 19.00 hingga 23.00 WIB.

Mie Pingsun
Mie Pingsun
Mie ini juga merupakan salah satu primadona Mie yang ada di Kota Sabang. Selain terkenal juga dengan sebutan Mie Bang Mandra, karena penjualnya mirip dengan Mandra, Mie ini juga dikenal dengan Mie Seafood, karena mie ini dicampur dengan berbagai macam Seafood,seperti Cumi-cumi, Udang, dan ikan, selain itu ada daging dan sayur. Bagi SeafoodLover pasti akan memilih mie ini. 

Mie ini dapat dibeli di Toko Aneka Ria, mulai berjualan pukul 19.00 sampai jam 23.00 WIB. Untuk satu porsinya kita hanya perlu membayar Rp.10.000 saja, harga yang pantas untuk kenikmatan tiada duanya.


Mie Sedap
Nama Mie Sedap ini sendiri berasal dari nama tokonya, ”Sedap”. Mie Sedap ini sudah ada sejak aku masih kecil hingga sekarang, rasanya yang unik membuatku ketagihan untuk terus menikmatinya tanpa bosan. Buat yang belum pernah ngerasain dan penasaran bagaimana bentuknya, Mie sedap ini pun sangatlah minimalis, hanya mie, plus daging yang berbentuk dadu. Kelihatannya hanya seperti mie yang biasa saja, tapi begitu kita coba mencicipinya, hmm, bikin perasaan gimana gitu. ”Nendang banget!”.

Mie Sedap
Buat kamu yang datang ke Kota Sabang dan ingin mencicipi Mie Sedap ini, bisa langsung datang ke Toko Sedap yang ada di Jalan Perdagangan, karena mie sedap ini hanya dijual di sini. Mulai berjualan pukul 08.00 sampai jam 22.00 WIB.Datang, duduk dan langsung pesan. Pesanan akan segera datang tidak sampai 10 menit, maklum kita memang harus sedikit lama menunggu, karena antrian pembeli yang begitu banyak, tapi tak masalah, karena kelezatan Mie Sedap segera datang di depan kita, hanya dengan Rp. 10.000 saja.

Jadi tunggu apalagi, kalau ke Sabang jangan lupa nyobain ya :)

4 komentar:

  1. waah, jadi pingin pgi lagi ke sabang nih. :D

    BalasHapus
  2. Makasih infonya Bang. Waktu ke Sabang kemarin masih kurin, jadi gak tau mau wisata kuliner dimana😟

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hehe, sama-sama, sekarangudah tahu kan? kasih tau yang lain ya :D

      Hapus