Rabu, 16 Juli 2014

Mas Rony Hartanto, si Pengayuh Mimpi



"Ada dua jenis orang: yang hanya bermimpi dan yang hidup di dalam mimpinya".

Mimpi termasuk salah satu hal yang penting di dalam hidup, bukan hanya mimpi di dalam tidur tetapi sebuah visi yang ingin kita capai di masa depan. Mimpi sendiri termasuk harapan dan target yang ingin kita dapat, biasanya kita bisa menggambarkan bagaimana pencapaiannya. Mimpi juga jadi pemacu dan memotivasi kita untuk terus berjuang hingga berhasil.

Kemarin aku bertemu dengan Mas Rony Hartanto, dengan tampilan apa adanya, kulitnya yang hitam karena terbakar matahari, terlihat biasa saja malah terlihat seperti maaf, gembel, tapi yang membuat beliau istimewa, bicaranya ramah dan beliau punya mimpi yang luar biasa.
Bareng Mas Rony Hartanto
Mas Rony berasal dari Kendal ini sudah berkeliling Indonesia dengan mengunakan sepeda onthelnya, dan tidak hanya keliling saja tapi beliau juga sudah mendaki gunung-gunung tinggi di Indonesia, double wow!!. Saat bertemu dengan beliau, beliau sedang memotret spanduk dan bendera-bendera titipan teman-temanya dari berbagai daerah untuk difoto ketika beliau sampai di Km 0 Indonesia, dan itu buanyaaak banget. #TerharuSampePapua 

Sambil bantuin masang-masangin bendera teman-temannya, beliau bercerita tentang mimpinya akan menaklukan gunung-gunung di benua-benua lain. glek! Aku suka takjub dengan orang yang punya mimpi dan berani mewujudkan mimpinya dengan penuh keyakinan, sedangkan kita kadang masih ragu-ragu mewujudkan mimpi, ga banyak juga yang memilih untuk tidur lagi, hehe.

Ayo bermimpi! jangan pernah menyerah karena kekuasaan, rahmat dan kasih sayang Allah terbentang luas bagi Hamba-Nya tanpa terkecuali. Teruslah bermimpi hingga Allah akan memeluk mimpimu, dalam Al-Quran juga disebutkan, "... Dan janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah..." (QS. Az-Zumar Ayat 53).

Sudah banyak orang yang berhasil bermula dari mimpinya, giliran kita sekarang, hehe.

Salam Kreatif!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar