Jumat, 07 Februari 2014

Menarik Perhatian dengan Keude Kopi Pitch





Ada banyak ilmu yang diajarin ketika bootcamp Wirausaha Muda Mandiri 2013. Salah satunya kami diajarin teknik Pitching. Pitching sendiri adalah istilah yang digunakan untuk menjelaskan ide-ide kita, ke siapapun, mulai dari teman, keluarga, partner, sampai investor. Pitching dilakukan untuk membuat orang lain tertarik dengan kita. Yang penting adalah tertarik dulu, karena ini menjadi kunci awal dari pitching. Karena kalau orang sudah tertarik dengan kita, selanjutnya, terserah kita, haha #MunculTanduk

Untuk teknik pitching, yang dibagi berdasarkan durasinya ada 3 macam, yaitu :
  • Elevator pitch: 1 menit
  • Competitive pitch: 7-8 menit
  • Investor pitch: 20 menit
Dari ketiga teknik pitching itu yang paling sering kulakukan Elevator pitch dan competitive pitch, karena kita ga bakal tau akan ketemu dengan siapa saja setiap harinya, bisa jadi orang yang kita temui tanpa sengaja adalah orang penting. Elevator Pitch di Aceh agak kurang cocok sih, karena Aceh ga banyak Elevator adanya Keude (Warung) Kopi jadi kita ubah saja jadi Keude Kopi Pitch, haha. #NgopiLagi

Inti dari Keude Kopi pitch adalah, buat secara singkat dan simpel. Tantangan memang, jadi kita dalam waktu 1 menit ditantang untuk menggunakan waktu dengan efektif, untuk membuat orang lain untuk mengerti dan tertarik dengan apa yang kita jelaskan, sehingga nantinya kita bisa tetap menjaga hubungan, syukur-syukur bisa jadi pelanggan atau investor untuk usaha kita. Eh, tapi Pitching ini ga Cuma buat usaha aja, jadi apapun profesi kita, apapun keperluan kita bisa dipermudah dengan pitching, memperkenalkan diri, mau nyari pekerjaan, mencari jodoh dan lain-lain.

Nah untuk membuat satu kalimat pitching yang baik, ada beberapa unsur, yang terpenting jelas apa yang kita lakukan, untuk siapa, mengapa dan bagaimana kita melakukannya.


Our company (name) is developing (what) to help (who) to solve (why) with secret sauce (how)

Buat contoh :

Halo, perkenalkan nama saya Hijrah Saputra, biasa dipanggil Hijrah atau Heiji, sedang membangun Piyoh Design, Hospitality Design, bergerak di bidang Pariwisata dan ekonomi kreatif, membantu di bidang promosi dan pemasaran dengan desain yang unik dan menarik.

pernah ya gara-gara Keude Kopi Pitch ini, aku dapat tawaran kerja menarik di salah satu resort terbaik di Malaysia langsung dari ownernya, ga gemeteran dengernya? haha. Tapi berhubung masih punya mimpi besarin Piyoh, jadinya ditolak. (Setelah itu nyesal). Dan ada banyak tawaran-tawaran kerjasama lainnya.
Dengan YB Elizabeth Wong "Exco for Tourism, Environment & Consumer Affair" Selangor - Malaysia
Asyik kan? Kalau kamu diminta untuk elevator pitch, kira-kira apa yang akan kamu lakukan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar