Alhamdulillah dapat kesempatan berbagi dengan Pemuda-Pemudi di Provinsi Kepulauan Riau. Aku diundang oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kepulauan Riau untuk Program Pelatihan Kewirausahaan Bagi Pemuda.
|
Provinsi Kepulauan Riau by Peter Loud |
Kepulauan Riau (Kepri) adalah provinsi ke 32 di Indonesia, pemekaran dari Provinsi Riau. Kepri ini terdiri dari 2 kota dan 5 kabupaten, Kota Tanjungpinang, Kota Batam, Kabupaten Bintan, Kabupaten Karimun, Kabupaten Natuna, Kabupaten Kepulauan Anambas dan Kabupaten Lingga, nah pesertanya semua dari berbagai kota kabupaten itu, ga kebayang, bakalan seru acaranya, haha.
Jujur setelah tahun 2007, bertugas ke Singapur dan Malaysia, baru kali ini menginjakan kaki lagi ke Batam, ternyata sudah banyak perubahan ya #Yaeyalah. Pemandangan dari atas Kepri sungguh luar biasa, banyak pulau-pulau yang indah, wajar kalau temen-temen yang bilang Kepri ini singkatan dari Kepulauan Rindu, haha. #KodeKeras
Acara berlangsung di Hotel Mercure, Kota Batam, jadi seluruh pemuda-pemudi yang sudah diseleksi dari semua daerah di Kepri dikumpulkan di Hotel Mercure, Ternyata pembicaranya tidak hanya aku saja, ada banyak pemateri hebat, ada Mbak Lusia Efriani Kiroyan (Socialpreneur) dan Bang Denny Delyardi (Owner Kek Pisang Villa Batam), ternyata Dispora Kepri serius untuk menggarap program ini, terus aku bingung, kayaknya cuma aku yang dari luar, tapi aku bersyukur, jadi pengalaman yang langka bisa diundang ke Batam dan bisa belajar langsung dari beliau-beliau ini, lumayan ilmu gratisan, hihihi.
Aku kebagian untuk sesi pertama dan sesi kedua.
|
Sesi Pertama, sharing ide kreatif dan cerita perjalanan Piyoh |
|
Lagi Coffee Break, kedatangan Kak Vita Mutiara, Owner Edelweiss Les Piano dan Musik, pemenang WMM 2013 Wilayah 1 asal Batam |
|
Suasana ruangan Pelatihan, penuh aura positif |
|
Wajah optimis |
Mendengarkan salah satu mimpi peserta dalam menjalankan usahanya. Sesi selanjutnya mendengarkan semua cerita peserta yang lain.
Sesi selanjutnya ada Mbak Lusia, Mbak Lusia usahanya Arang dari Tempurung Kelapa dan juga fokus pada pemberdayaan perempuan untuk menghasilkan produk-produk yang kreatif, salah satunya boneka Cinderella From Indonesia, lengkap dengan pakaian batiknya, dan semua diproduksi oleh penghuni Lapas Wanita di Batam, kreatif!
|
Mbak Lusi dan salah satu team yang menjelaskan usahanya |
|
Salah satu team peserta menjelaskan Business Model Canvas usaha mereka |
Sesi selanjutnya ada Bang Denny Delyandri, owner Kek Pisang Villa, salah satu oleh-oleh khas Batam, banyak sekali inspirasi yang bisa kita dapat dari beliau ini, mendengar cerita-cerita perjuangan beliau mulai dari Nol hingga sampai memiliki ratusan cabang usahanya, luar biasa.
|
Bang Denny Delyardi |
Acara selesai pukul 18.00, senang, selain bisa bertemu dan sharing dengan pemuda-pemudi Kepri yang luar biasa, aku juga kebagian ilmu dari pengusaha-pengusaha hebat di Kepri, alhamdulillah, terimakasih buat Dispora Provinsi Kepri yang sudah mengundang, semoga pertemuan kali ini bermanfaat buat kita semua, dan berharap bisa bertemu lagi di pertemuan selanjutnya ya, amin.
Salam Kreatif
Tidak ada komentar:
Posting Komentar