Bicara mengenai Maskapai Penerbangan
Tarif Terendah Terbaik di Dunia ya pasti bakal bicara AirAsia, tapi ternyata tidak hanya terkenal dengan tarif
terendahnya saja, AirAsia juga
mengubah hidup orang banyak, termasuk
aku.
Terbang bersama AirAsia, sumber foto : airlinesofasia.com |
Bagaimana
AirAsia mengubah hidupku
Perjalananku dengan AirAsia mengubah
hidupku. Tahun 2009 aku mendapatkan kesempatan untuk menghadiri YES2009, Youth
Engagement Summit 2009 . Siapa yang sangka mengikuti youth summit terbesar saat
itu mengubah berbagai hal dari diriku dan juga teman-temanku.
YES2009 sendiri merupakan sebuah
gerakan dari SEAChange, South East Asia
for Change Youth Summit untuk membawa 1 juta suara anak muda di ASEAN pada
potensial partner dan network di regional ASEAN. Melalui Program YES2009,
diharapkan anak-anak muda di ASEAN memiliki ruang untuk menyampaikan langsung
usulan-usulan tentang perubahan-perubahan yang kita inginkan secara pribadi,
organisasi, pemimpin, pelaku bisnis, dan pihak-pihak yang terkait lainnya.
Program YES2009 sendiri berlangsung 16 – 17 November 2009 di Putrajaya
International Convention Centre, Kuala Lumpur, Malaysia.
Nah, AirAsia menjadi salah satu sponsor utama saat itu, membawa terbang
kurang lebih 500 pemuda dari seluruh Asia Tenggara, kebayang kan, 500 orang
semua dan semua itu Gratis! Tis! Tis! Kata-kata itu yang terngiang-ngiang di
benakku, jalan-jalan gratis! Haha. Saat itu heboh kompetisinya di Facebook dan
Twitter, aku sebagai anak yang (merasa) gaul, ikutan, heboh.
Singkat cerita dengan modal
heboh-hebohan di facebook, mengumpulkan massa, alhamdulillah aku terpilih
menjadi salah satu delegasi dari Indonesia, itu artinya aku mendapat kesempatan
berangkat ke Kuala Lumpur dengan AirAsia
yang ternyata berangkat lebih awal, yaitu tanggal 15 November dan pulang
tanggal 18 November, wow, Awesome!. Jujur itu juga jadi momen pertama pergi ke
luar negeri sendirian dan pertama sekali juga terbang dengan AirAsia, momen tak terlupakan.
Tanggal 15 November aku berangkat dari
Bandara Sultan Iskandar Muda, Aceh. Suasana di pesawat yang bernuasa merah
putih ini nyaman, walaupun gratisan, tapi ngga ada perbedaan pelayanan,
awesome!. Apalagi Pramugari-pramugari yang cantik berpakaian merah menyala,
terlihat semangat membara, langsung jatuh hati, hingga saat ini aku jadi jatuh
cinta dengan warna merah, jadi ingin merasakan jadi pramugara AirAsia walau sebentar,
biar bisa dekat sama pramugarinya, haha.
Akhirnya ngerasain penerbangan dengan AirAsia |
Kurang lebih 45 menit penerbangan
sampai juga di LCCT Kuala Lumpur, aku menunggu teman-teman yang lain dari
Indonesia, saat itu yang kutemui Oktie dari Medan, Angga Dwi Marta dan Melda
dari Padang. Sambil menunggu yang lain ternyata datang rombongan yang banyak,
mereka delegasi dari Thailand, berhubung sistem transportasi dari bandara
menuju hotel, siapa yang datang dan sudah mencukupi kuota, langsung berangkat,
jadilah aku, Okti, Melda dan Angga terjebak di dalam bus yang isinya delegasi
dari Thailand, serba salah, mau ngajak berbicara Bahasa Inggris, ternyata
Bahasa Inggris mereka sedikit aneh dengan aksen Thailand yang sedikit
melengking, dan pelan tapi pasti semua akhirnya berbicara Bahasa Thai, roaming.
Selama 4 hari di Kuala Lumpur, menjadi
pengalaman yang menarik tersendiri buatku, aku jadi bisa berkumpul dengan
pemuda-pemuda terbaik di Asia Tenggara yang menginginkan perubahan. Aku juga
jadi belajar menghargai perbedaan, belajar menyampaikan pendapat, belajar
mempengaruhi orang lain, Loh kok??
Dengan delegasi Vietnam |
Ada juga kejadian yang aneh ketika aku
menyebutkan asalku dari Indonesia, delegasi dari negara lain langsung
bilang,”Aha, The Video Guy!”, aku masih bingung dengan apa yang mereka
bicarakan, sampai satu ketika aku melihat fotoku terpampang di semua Map yang
dibagikan ketika acara, ternyata videoku terbanyak penontonnya, haha, jadi pengen punya malu!. Aku sendiri ngga ingat pernah mengunggah
video itu di Youtube, ini pasti kerjaan panitia, tapi ngga apa juga sih,
lumayan dikenal, hihi.
Tanggal
16-17 November, acara yang ditunggu-tunggu. Saat itu ada banyak pembicara
inspiratif yang hadir, ada Biz
Stone, Co-Founder Twitter, Randi Zuckenberg, Marketing Director Facebook, Sir
Bob Geldof, Founder LiveAid, Amitabh Bachchan, Bintang Bollywood, Dr. Mamphela
Ramphele, Managing director World Bank, Nando Parrado, Survivor 1972 pesawat
jatuh di Uruguy, Garry Kasparov, Chess Grandmaster, Lorraine Hahn, pembaca
berita CNN dan CNBC, dan Dato Sri Tony Fernandes, CEO AirAsia, kebayang kan
serunya, inspirasi bertebaran.
Suasana Youth Engagement Summit, penuh inspirasi |
Yess! Indonesia! |
Semuanya menarik, salah satunya yang
menjadi inspirasiku adalah Dato Sri Tony Fernandes, beliau menceritakan
pengalaman beliau membangun AirAsia,
sejak tahun 2001 AirAsia telah
menciptakan konsep bepergian ke seluruh dunia dengan berbeda dan telah tumbuh
menjadi maskapai penerbangan berbiaya hemat terbaik di dunia menyusul jaringan
rutenya tersebar di 23 negara.
AirAsia sendiri jadi pemenang untuk kategori
"Value Airline of the Year" dan “Maskapai Penerbangan Tarif Rendah
Terbaik di Dunia dari Skytrax”, karena usaha dari maskapai penerbangan ini yang
selalu memberikan solusi inovatif. AirAsia juga memiliki pendekatan yang
sangat baik untuk menghubungkan berbagai negara dengan membuka rute unik dan strategis
serta melayani pasar yang belum terlayani, seperti Aceh. Ketika sesi Dato Sri
Tony Fernandes, beliau mengatakan keinginan beliau untuk membuka rute
penerbangan ke Aceh saat itu adalah untuk menjalin silaturrahim dan lebih mudah
membantu masyarakat Aceh yang beberapa tahun lalu terkena bencana Tsunami, di
saat maskapai lain tidak memikirkan itu, aku merasa orang ini spesial, tidak
hanya berbisnis tetapi juga memikirkan manfaat dari usahanya untuk orang lain,
aku juga harus belajar untuk menjadi seperti beliau!
Oh ya, selama konferensi, ternyata ada
banyak lagi teman-teman yang mendapatkan sponsor tiket pesawat, luar biasa
dukungan AirAsia untuk membuat dan merasakan perubahan, awesome!
Aku belajar melalui cerita kegigihan Dato
Sri Tony Fernandes dalam menghadapi berbagai tantangan untuk mengembangkan AirAsia, yang terus berkembang pada
2002 hanya mengangkut penumpang sejumlah 250.000 dan 200 staf, tahun 2012 AirAsia tercatat memiliki 103 armada
pesawat dan 10.000 staf dan 32 juta penumpang. Selain itu AirAsia juga bersama dengan anak-anak perusahaan seperti AirAsia X, Thai AirAsia, Indonesia AirAsia
dan Philippines’ AirAsia Inc selama 10 tahun terus berkembang untuk
membantu mengubah hidup orang lain dan berupaya memenuhi permintaan konsumen,
memberikan pengalaman terbang dengan tarif terjangkau, dan mengubah sudut
pandang mengenai yang naik pesawat hanyalah orang berduit. Penawaran tiket-tiketnya menggiurkan hati untuk segera traveling, penasaran? bisa dilihat di sini.
Aku beruntung sekali bisa ikutan YES2009 ini, berkumpul dengan
teman-teman dari seluruh Asia Tenggara, bertukar cerita, bertukar budaya,
bertukar pengalaman. Sepulang dari program, ada banyak sekali perubahan yang
kulakukan, mulai dari mengubah semangat usaha Piyoh Design, mulai aktif untuk membuat program Kelas Kreatif,
berbagi ilmu dengan yang lain, bareng temen-temen di Jakarta yang membuat
organisasi YEP (Youth Empowering)
dan juga membentuk The Leader di Aceh untuk terus membagi semangat
berkembang dan untuk perubahan yang lebih baik di Indonesia, dan semua ini
tidak bakal terjadi bila tidak ada sponsorship dari AirAsia, terimakasih AirAsia
untuk mengubah hidup kami, Now Everyone
can fly!
Selamat 10 Tahun AirAsia Indonesia,
semoga terus jadi inspirasi, keep awesome!
*Tulisan ini dibuat untuk mengikuti Kompetisi Blog 10 Tahun AirAsia Indonesia, dengan Tema Bagaimana AirAsia Mengubah Hidupmu, dengan hadiah menarik, perjalanan ke Nepal, Penang dan Bali! Awesome! yang mau ikutan silahkan gabung di sini
M For Malaysia, T For Thailand dan I For Indonesia! |
*Tulisan ini dibuat untuk mengikuti Kompetisi Blog 10 Tahun AirAsia Indonesia, dengan Tema Bagaimana AirAsia Mengubah Hidupmu, dengan hadiah menarik, perjalanan ke Nepal, Penang dan Bali! Awesome! yang mau ikutan silahkan gabung di sini
Now Everyone can fly! |
Hmm...udara Himalaya tercium di postingan ini.
BalasHapusBtw, inspiratif kali Jrah. Jadi tau ini pertama kali ke luar negeri dan naik Air Asia lagi, dan ngikutin acara yang super keren lagi. Luar biasa anak muda *sok tua* *kemudian batuk-batuk*
Hehe, amin... terimakasih kak doanya, iya, pengalaman pertama dan membuat perubahan yang luar biasa, yang penting action :D
HapusAlamak! Kesempatan langka. Sukses terus ya Bang. ^^
BalasHapuskesempatan langka yang harus dicari, hehe, ayo Isni ikuutan, sukses buat kita semua :D
HapusAwesome! Luar biasa semangat bg hijrah, sukses terus...
BalasHapusHehe, mumpung masih muda (Yakali) harus semangat, sukses buat kamu juga yaa... ayo ikutan
Hapusseneng banget ya bisa dapet pengalaman seru seperti itu, sukses selalu ya, tulisannya bagus, semoga menang ;)
BalasHapusBangeet... ssoalnya itu pengalaman pertama yang merubah banyak hal, hehe, amiin... ayo Diona ikutan lombanya :)
HapusKayaknya akan terbang lagi bersama AirAsia ni bg Hijrah. Keren that pengalamannya. Dan ini tulisan yg inspiratif. Jadi pengen terbang bersama AirAsia juga nih. :D
BalasHapusAmiiin.... mudah-mudahan bisa ke Nepal, hehe. terakhir terbang awal tahun lalu ke Cina naik AirAsia X, seru juga, ayo berpetualang dengan AirAsia :)
HapusNow Everyone Can Fly sangat sangat menyentuh promo2 nya haha
BalasHapusIya promo-promonya menggiurkan, menyentuh hati untuk membooking :D
HapusMenginspirasi bang. Itu 15 November benar-benar jadi moment yang tidak terlupakan ya. Saya juga bang, Tanggal lahir yang tak terlupakan seumur hidup :p
BalasHapusanyway, semoga menang lombanya. Semoga juga bisa menularkan ilmu menulis dan pengalaman yang luar bisa buat anak-anak muda di Aceh. Gud lak papa piyoh!
Oh ya? berarti tanggal 15 November kita peringati jadi hari perubahan se-ASEAN ya, haha. Amiiin... terimakasih doanya, mudah-mudahan bisa jadi pengalaman baru lagi yang bisa dibagi :D
HapusWah, keren li bang H. Mengambil kesempatan dalam kesempitan #apasih :D
BalasHapusHehe, ayo kapan lagi ni, banyak tawaran menarik dari AirAsia, ayo ikutan rom
HapusLuarr biasa bg!
BalasHapusInspiratif sekali... Banyak dpt hikmah yaaa bg :D
Sukses buat kita semua :D
Iya ni, abang aja sampe sekarang masih ngga nyangka dan sampai sekaarang masih terhubung dengan teman-teman YES2009, harus sering-sering ikutan kegiatan gini ni :D
HapusTulisan abang sangat inspiratif dan bikin pengen ikutan juga. Tapi tulisan abang terlalu bagus, bikin ide kocar-kacir. Haha...
BalasHapusAlhamdulillah kalo inspiratif, ayo Cit ikutan masih panjang kan deadlinenya, kumpulin idenya, atau mau coba trip baru dengan AirAsia lagi? hehe
Hapuswow! Sungguh sebuah pengalaman berharga yang luar biasa ini, Hijrah! Keren ih, kamu sungguh inspiring. Sukses terus untuk setiap langkah2 dan usaha serta kreativitasmu yaaa, semoga berjaya di dalam kontes ini. Good Luck!
BalasHapusEh ada Kak Alaika, hehe, masih banyak belajar sama Kak Alaika kalau kegiatan-kegiatan, amiiin... terimakasih doanya kak, mudah-mudahan sukses buat kita semua, jadi tambah semangat ni :D
HapusKeren tulisan dan pengalamannya....waktu saya baca nama2x nara sumber di acara itu dalam postingan yang familiar dan inspiratif saya dalam hati cuma bisa bilang...wow... nggak berhenti2x.... Beruntung sekali kamu bisa mendapat pengalaman tadi... moga2x banyak yang bisa dipelajari ya.... Sukses selalu, saya doakan moga2x menang dalam kompetisinya :)
BalasHapusHehe, alhamdulillah Mbak Feli, iya makanya ini jadi salah satu moment perubahan dalam hidup saya. Sukses buat kita semua mbak, terimakasih doanya, amiiiin..... :D
HapusKereen ikutan YES2009.
BalasHapusSalam kenaal, akubjg beruntung kenal air asia :)
Salam kenal Mbak Noe, memang AirAsia banyak mengubah hidup orang ya :)
Hapustulisan yang punya pesan moral kepada anak muda kreatif...terus berkarya dan terus menulis....:)
BalasHapusWah ada Bang Kasri, hehe kita anak muda harus kreatif dan produktif bang, terinspirasi dari semangat pembicara YES2009 dan kesuksesan AirAsia untuk membuat perubahan
Hapusair asianya keren, tulisannya keren, pengalamannya juga keren tinggal tunggu jadi pemenang aja neh
BalasHapusHehe, alhamdulillah, terimakasih Kaak Harie, amiiin.....mudah-mudahan dibaca sama orang AirAsia-nya ya :D
Hapusseru banget bisa dapet kesempatan terbang gratis.
BalasHapussemoga kembali menang ya :)
Seru banget, hehe... wah, amiin... terimakasih doanya ya, ayo r aulia ikutan lombanya juga :)
Hapusada hawa-hawa kemenangan di tulisan ini. huvt. :P
BalasHapusAmiin... hehe, ayo tuliss juga pengalaman kamu bal :)
HapusSelamat hijarh masih berada di halaman 1 google dan mudah-mudahan menjadi nomor satu...semangat dan tetap berdoa tuk menjadi yang ke depan...
BalasHapusHehe, amiin.... terimakasih doanya bang, mudah2an bisa ke Nepal :D
Hapusbg hijraaaah...awesome awesome awesome! :D
BalasHapusin syaa Allah blog ini jadi yang terdepan..jadi no 1 amin amin amin :)
hehe, amin...amin...amin terimakasih doanya ya, ayo ikutan :)
HapusKeren lah bg hijrah.. mdh2an sukses terus yaa... -ichi-
BalasHapusWah, terimakasih Ichi.... mohon doanya :D
Hapusblogpost ini ada di halaman pertama google saat kita ketik keyword "bagaimana airasia mengubah hidupmu"
BalasHapusMaka dengan itu, saya hendak menitip link. hahaha
http://jalankemanagitu.wordpress.com/2014/08/03/bagaimana-airasia-mengubah-hidupmu/
Wah, keren ya ceritamu, strateginya bagus juga :D
HapusPengamalan dengan Airasia yang membanggakan ya. Semoga menang ya kakak.
BalasHapusAmin, terimakasih Bobby :)
HapusKeren Hijrah. Semoga selalu menginspirasi :)
BalasHapusAlhamdulillah, terimakasih mbak Nunung, semangat menginspirasi :)
Hapusudah lama banget nggak terbang pake maskapai yang satu ini :D lebih sering pake GA sih sekarang hehee
BalasHapusberkunjung ke blog ku mas, http://MLGcoffee.com , tulisannya bagus, mau ngikut jadi mundur, soalnya yg ini pasti menang mewakili malang.... ikhlas mundur dech :D
BalasHapushehe, ono-ono wae... tapi matur suwun yo wes didungano :D
HapusI'm Proud to know you :)
BalasHapusAlhamdulillah, thanks yaaa
HapusLOMBA BLOG
BalasHapusDalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1436 H Refiza Souvenir menyelenggarakan blog competition bagi para bloggers. Tuliskan semua hal tentang souvenir Islami dan dapatkan hadiah menarik dari Refiza, pendaftaran telah di perpanjang hingga 18 Agustus 2015. syarat dan ketentuan klik www.refiza.com/blogcompetition2015/
Yaaah, telat bacanya :(
Hapus