Seleksi Kapal Pemuda Nusantara 2014 untuk Propinsi Aceh sudah dibuka mulai hari ini! Horeee... kali ini akan barengan dengan Sail Indonesia ke Raja Ampat! tambah horee lagi kan? haha. Sebenarnya Program Kapal Pemuda Nusantara dan Sail Raja Ampat ini adalah acara yang berbeda.
Kapal Pemuda Nusantara (KPN) adalah salah
satu program dari Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) untuk anak-anak muda
di Indonesia berusia 16-30 Tahun, yang menyukai dan berkiprah di dunia kebaharian,
berkeliling Indonesia untuk belajar bersama selama kurang lebih 30 hari
di atas Kapal Perang. Sedangkan Sail Raja Ampat adalah salah satu program tahunan pemerintah yang bertujuan untuk mempromosikan potensi bahari Indonesia, Program Sail Indonesia ini dimulai sejak 2009, Sail Bunaken 2009, Sail Banda
2010, Sail Wakatobi-Belitong 2011, Sail Morotai 2012 dan Sail Komodo
2013. Tapi karena KPN ini program yang spesial, jadinya bisa ikutan menjadi salah satu program yang ada di acara puncak Sail Raja Ampat, keren kan? hehe.
Group Batanta, Siap Berlayar! |
Jakarta - Kendari/Wakatobi - Raja Ampat - Sorong - Ambon - Makassar - Jakarta.
Selama di kapal ngapain aja?
Karena kumpul rame-rame dengan seluruh anak-anak muda Indonesia mulai dari Sabang sampe Merauke, kalian ga bakalan bosen, karena bakal ada terus kegiatan-kegiatan yang menarik, mulai dari pertukaran budaya, pertukaran seni, pertukaran bahasa dan lain-lain, belum lagi ada banyak pemateri yang disiapkan khusus oleh Kemenpora, mulai dari ahli kelautan, tokoh pemuda, motivator, pengusaha dan sosok inspiratif lainnya.
Tertarik? siapkan terus diri kamu mulai sekarang!
PERSYARATAN
PESERTA
- Warga
Negara Indonesia (WNI)
Karena programnya dari Kemenpora RI, jadi diprioritaskan warga negara Indonesia, kalau kamu masih berasa asing, segeralah daftar jadi WNI, atau kalau ga mau ribet, bisa mencoba di negara masing-masing.
- Berusia 21
– 30 tahun
Nah, pastikan umur kamu dalam rentang ini, jangan coba-coba ngakalin panitia dengan surat-surat palsu, karena biasanya ketahuan. Dan biasanya yang berbuat curang, pasti hasilnya ga baik, jadilah pemuda yang berprilaku baik :D
- Sehat
jasmani dan rohani
- Tinggi Minimal dan Berat badan Putri : 155 cm dan 45 kg, Putra : 160 cm dan 50 kg
Yang diprioritaskan sehat jasmani dan rohaninya, diusahakan juga tinggi dan berat badan proporsional, kalau bisa tampang menarik, loh? ini jadi pemilihan apa ya? haha.
- Tidak
merokok
Ya sebagai pemuda yang berprilaku baik dan nantinya bakal jadi contoh buat pemuda yang lain, rokok dan minuman keras dilarang keras.
- Menguasai
Pengetahuan Bahari, Seni dan Budaya Aceh
Karena nantinya bakal ada acara pertunjukan/pertukaran seni dan budaya jadi diharapkan calon peserta bisa/ memiliki kemampuan untuk mempresentasikan seni dan budaya Aceh dengan baik, jadi semakin bagus kamu tau dan bisa atraksi seni budaya Aceh, makin besar kansnya jadi peserta KPN dari Aceh. Pengetahuan bahari Aceh juga harus dimiliki karena nanti akan ada banyak pertanyaan dari peserta lain tentang potensi bahari di Aceh, jadi siap-siap ya.
Satu lagi, pengetahuan umum tentang Aceh, mulai dari Pemerintahan Aceh, Qanun dan lain-lain yang berhubungan dengan Aceh, karena selain untuk persiapan seleksi, ini juga bakal berguna buat kamu selama program dan setelahnya :)
- Memiliki
motivasi untuk mengikuti program
Nah, karena programnya bakal lama, kurang lebih 30 hari di atas kapal, peserta disarankan memiliki motivasi yang tinggi, dan kalau bisa manfaatkan momen/event ini jadi ajang untuk mengembangkan potensi diri.
- Bisa
Renang
Wajib, karena nanti bakal banyak kegiatan yang berhubungan dengan air, jadi diharapkan peserta tidak menyusahkan panitia dengan tidak bisa berenang, ya minimal untuk keperluan sendiri, dan satu lagi, rugi kalau ga bisa berenang karena kita bakal pergi ke tempat-tempat yang pantai dan lautnya baguuuuuus bangeeet! hehe
- Belum
pernah mengikuti kegiatan serupa sebelumnya
Ya bagi-bagi kesempatan buat yang belum pernah ikutan kegiatan serupa ya :)
Bareng temen-temen Bengkulu, Lampung, Sumbar, Kepri di Raja Ampat, KPN 2012 dan Sail Morotai |
Kalau persyaratan peserta udah siap, ini untuk menunjang kelancaran seleksi kamu.
PERSYARATAN
ADMINISTRASI :
- Membuat
Proposal Potensi Bahari Aceh,
Pilihlah potensi bahari di Aceh yang paling kamu sukai, bisa di Sabang, Siemeulue, Singkil, Aceh Barat, Aceh Selatan atau daerah pesisir lainnya, pilih juga bidang yang kamu sukai, bisa bahas tentang potensi wisata bahari, industri pengolahan potensi bahari, kegiatan penyelamatan lingkungan bahari, Penyelamatan Hiu dan Penyu Aceh, atau apapun ide kamu yang berhubungan dengan bahari.
- Fotokopi
ijazah terakhir
- Fotokopi
KTP
- Surat Belum Menikah
- Surat
keterangan sehat dari dokter
- Surat Izin Cuti
- Sertifikat pendukung (organisasi)
- Pas foto
berwarna ukuran 3 x 4 (4 lembar)
Pendaftaran dibuka mulai tanggal 24 Maret - 4 April 2014
Informasi Lebih Lengkap untuk Tes Fisik dan Renang, Interview dan presentasi Proposal bisa hubungi Dispora Aceh, Bang Fakhrul : 085260065822
Selamat berjuang ya...
Sampai ketemu di Raja Ampat :D
Salam Bahari
Yah, ada beberapa persyaratan yang tidak bisa dipenuhi :(
BalasHapusoh ya bang? apa itu?
Hapuspendaftarannya sampe kapan mas bro???
BalasHapusKalau detailnya bisa tanya Bang Fakhrul : 085260065822 siapkan terus mulai sekarang :)
Hapusbantuin mentoring kalau uul jadi ikut tesnya ya bangbro..hihihiiihihi
HapusSiaap.... :D
HapusBatas pengiriman berkasnya tinggal dua hari lagi. :'(
BalasHapusIya, ayo semangat.... yang belum kelar bisa nyusul kok :)
BalasHapusSyukran Akhi,,,!! Ana salah satu yang terpilih dari Gorontalo untuk ikutan Kapal Pemuda Nusantara...!!
BalasHapusSalam kenal ya...!!
Idrus Dama
My Blog : www.cahayapena.com
Wah, alhamdulillah, selamat ya...sampai ketemu di kapal :)
HapusUntuk tahun 2015, pendaftaran akan di buka kapan ya bg...
BalasHapusTergantung daerahnya, kalo Aceh sekarang sedang dibuka untuk pendaftaran :)
HapusKalau misalnya kita tidak memenuhi syarat tinggi badan gimana ya?
BalasHapusDaftar aja dulu
Hapusbang mohon petunjuk untuk pembuatan proposal nya?
BalasHapus