Jumat, 20 Februari 2015

Wah, Roadshow Dreammaker 2015 Kota Sabang, Penuh Talenta

Yeeey! Kali ini The Leader bekerjasama dengan Rumah Kreatif PSP3 Kuta Ateuh Sabang mengadakan Roadshow Dreammaker 2015 pada tanggal 15 Februari 2015 di ruang pertemuan Balai Desa Kota Atas. Roadshow Dreammaker digelar untuk pertama sekali di Kota Sabang. Kegiatan ini diadakan di Balai Desa Gampong Kuta Ateuh (Kota Atas) dan mendapat sambutan luar biasa dari para pesertanya. Ada kurang lebih 20 peserta Roadshow Dreammaker Sabang berasal dari siswa SMP dan SMA yang berada di Sabang.
Roadshow Dreammaker 2015 di Balai Desa Kota Atas
Tujuan Roadshow Dreammaker ini ke daerah-daerah ini adalah untuk memperkenalkan program Dreammaker Camp 2015 yang akan dilaksanakan selama 3 hari pada 2-5 April mendatang di Banda Aceh. Organisasi kepemudaan, The Leader melakukan roadshow ke sejumlah sekolah, organisasi dan perguruan tinggi di Aceh. Roadshow perdana dilaksanakan di SMAN 1 Lhoknga, Aceh Besar, Sabtu, 7 Februari 2015.

Acara ini diselenggarakan untuk membangkitkan impian anak muda Aceh di berbagai bidang yang mereka sukai. Selain itu, Dream Maker juga menjadi ajang untuk berdiskusi dan saling menginspirasi. Memasuki tahun ketiga, program yang pernah mendapatkan penghargaan dari Millinium Development Goals (MDGs) 2014 itu  dibuat untuk skala nasional. 

Roadshow Dreammaker di Sabang ada tiga materi yang akan dipaparkan oleh Team The Leader, materi yang akan disampaikan di roadshow nanti adalah River of Life oleh Tiara Sucia, yaitu metode visual yang digunakan untuk membantu seseorang dalam menceritakan kondisi masa lalu, sekarang dan masa depan. Kedua Dream Revolution oleh diriku, nah sesi ini bertujuan untuk mendorong pemuda untuk senantiasa berpikir kreatif, inovatif dan selalu berfikir out of the box atau menjangkau hal-hal yang sering dianggap tidak mungkin. Terakhir adalah materi Dream Plan oleh dr. Salwiyadi untuk merencanakan langkah-langkah mewujudkan mimpi seseorang.
Tiara Sucia di Sesi River of Life
Dr. Salwiyadi di Sesi Dream Plan
Sesi Dream Revolution
Mulyadi (Lambak) dan mimpi-mimpinya
Peserta roadshow antusias mengikuti rangkaian kegiatannya, ada yang berani menceritakan mimpinya, ada yang menunjukan talenta yang mereka miliki mulai dari acting, menyanyi dan menari, bahkan ada juga yang sampai menangis terharu untuk berbagi cerita dengan teman-temannya. Acara Roadshow Dreammaker ini juga dihadiri oleh komunitas kreatif Sabang, Crabb Management yang ikutan mendokumentasikan acara sebagai salah satu bagian di film yang akan dibuat mereka.

Program Dream Maker 2015 mulai dibuka pendaftarannya sejak hari ini, Kamis, 5 Februari 2015. Pendaftaran dibuka selama sebulan dan ditutup pada 5 Maret mendatang. Dream Maker Camp akan digelar tiga hari berturut-turut pada 2-5 April 2015 mendatang di Banda Aceh. Lewat kegiatan ini para peserta akan dibekali dengan sejumlah materi inspiratif yang menjadi pemantik semangat pemuda untuk terus berkarya. Dan nantinya para peserta diharapkan menjadi pembawa perubahan yang positif di lingkungannya masing-masing.

Buat kamu-kamu yang tertarik untuk mengikuti acara ini Dreammaker tahun ini, sudah bisa registrasi online di website resmi Dream Maker yaitu www.dreammaker2015.com.

Sampai ketemu di camp ya :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar