Laman

Selasa, 07 Juni 2016

Give More Achieve More



Banyak orang punya ilmu lebih tetapi lebih memilih untuk menyimpannya sendiri karena menganggap ilmunya itu seolah-olah miliknya yang paling berharga. Saya dulunya juga berpikiran seperti itu, karena dengan ilmu yang hanya kita miliki membuat kita lebih dibandingkan dengan orang lain, tapi ternyata anggapan itu Salah Besar! Saya merasa semakin tidak berkembang, karena ilmu yang saya miliki ya hanya itu-itu saja, dan orang yang saya temui hanya itu-itu saja.


Mulailah saya membuka diri, mulai berbagi dari hal-hal kecil yang saya pelajari, dan ternyata dengan berbagi semakin saya bisa mendapatkan lebih dari yang saya miliki, dengan berbagi sebenarnya saya bisa belajar hal-hal baru, bisa jadi orang yang saya temui memiliki ilmu yang belum kita miliki sebelumnya, atau bisa saja dari proses kita berbagi ada sistem baru yang kita pelajari, yang membuat kita semakin ahli.



Saya membuat Kelas Kreatif dengan tujuan berbagi semangat kreatif dengan semua peserta yang akan ikutan Kelas Kreatif, tetapi sebenarnya saya lebih banyak mendapatkan pelajaran dari para peserta Kelas Kreatif, malah peserta Kelas Kreatif lebih kreatif dari saya, hehe.

Kelas Kreatif bersama Generasi Kreatif Sabang
Ketika saya berbagi di Sekolah Dasar tentang membuat produk kreatif, sebenarnya saya juga mendapat ilmu lebih banyak dari yang saya ajarkan, saya jadi belajar bagaimana caranya menghadapi adik-adik kecil dengan cara yang kreatif, bagaimana bisa berkomunikasi dengan mereka dengan cara yang sederhana dan menyenangkan, itu jadi ilmu baru bagi saya.


Jika kamu tidak bisa menjelaskan sesuatu hal dengan cara yang sederhana itu artinya kamu belum cukup paham

– Albert Einstein –



Dengan berbagi ilmu yang kita miliki semakin berkembang, dengan berbagi kita terpacu untuk terus belajar hal baru, mengikuti perkembangan yang terus-menerus berubah.

Saat diundang untuk berbagi di Acara Inspirative Talks bersama Ikatan Ilmuwan Internasional Indonesia

Semakin Banyak Berbagi Semakin Ahli.



Ada pepatah yang mengatakan, apa yang kita tabur, itulah yang kita tuai. Apabila kita menabur ilmu, kita akan menuai lebih banyak ilmu, menabur manfaat makan akan semakin banyak manfaat yang kita tuai. Begitu pun jika kita memudahkan masalah orang lain, maka nanti orang lain akan mempermudah masalah yang kita hadapi, ada hukum tarik menarik di situ.



Jangan takut untuk berbagi ya!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar